Jadwal Pelaksanaan Seleksi SKD CPNS Sekolah Kedinasan Tahun 2021
Linfoloker.id, Pemerintah membuka pendaftaran CPNS
untuk formasi Sekolah kedinasan. Ada sebanyak 8 kementerian/lembaga yang
membuka pendaftaran mahasiswa/taruna baru untuk tahun ajaran 2021.
Penerimaan CPNS Sekolah kedinasan ini sama halnya seperti pelamaran CPNS
jalur umum, hanya saja para siswa yang nantinya diterima dan menjalani
pendidikan di sekolah kedinasan ini, ketika lulus secara otomatis akan
menjadi seorang calon aparatur sipil negara (CASN) dan ditempatkan pada
lokasi / formasi dibawah lingkungan kementerian/lembaga yang menaunginya .
Disamping itu pelamar sekolah kedinasan juga akan menjalani seleksi yang
disebut sebagai Seleksi Kemampuan Dasar (SKD) sama halnya dengan seleksi
CPNS Pelamar umum. Nah berikut ini
Badan Kepegawaian Negara (BKN) telah mengumumkan pelaksanaan SKD untuk
sekolah kedinasan sudah dimulai pada Senin (31/5/2021). Berikut ini Jadwal
Pelaksanaan Seleksi SKD CPNS untuk masing masing Sekolah Kedinasan Tahun
2021
1. PKN-STAN
Berdasarkan Pengumuman Nomor PENG-40/PKN/2021, jadwal SKD untuk sekolah
kedinasan yang ada di bawah naungan Kementerian Keuangan (Kemenkeu) ini
akan dilaksanakan pada 25-31 Juni 2021. Sementara pengumuman jadwal dan
lokasi tes baru akan diumumkan pada 21 Juni mendatang. Untuk saat ini,
seleksi calon mahasiswa Politeknik Keuangan Negara Sekolah Tinggi
Akuntansi Negara (PKN-STAN) masih ada di tahap seleksi administrasi yang
hasilnya baru akan diumumkan 16 Juni nanti.
2. IPDN
Untuk sekolah kedinasan di bawah Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri)
pelaksanaan SKD akan segera dimulai, tepatnya pada 3 Juni 2021. Sesuai
Surat Pengumuman Nomor 810/1234/IPDN, SKD bagi calon taruna dan taruni
Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) akan dilakukan hingga 25 Juni
2021 secara bergilir, sehingga SKD tidak dilakukan serentak di semua
provinsi. Info jadwal SKD Calon Praja IPDN 2021 dapat diakses pada laman
berikut
: < a href="https://spcp.ipdn.ac.id/2021/assets/file/pengumuman/SPCP21_PENGUMUMAN_JADWAL_PELAKSANAAN_SKD.pdf" rel="nofollow" target="_blank">https://spcp.ipdn.ac.id
3. STIS
Selanjutnya adalah SKD di lingkungan Sekolah Tinggi Ilmu Statistik (STIS)
yang ada di bawah Badan Pusat Statistik (BPS). Melansir informasi terbaru
di akun Instagram @polstatstis, pelaksanaan SKD atau seleksi tahap 1 akan
dimulai esok, Selasa (1/6/2021) hingga 10 Juni 2021. Untuk pelaksanaan SKD
di masing-masing lokasi tes diselenggarakan dalam kurun waktu yang
berbeda-beda, mulai 1-10 hari.
Info jadwal disni :
https://www.instagram.com/polstatstis/
4. STMKG
Berikutnya, jadwal SKD untuk pendaftar Sekolah Tinggi Meteorologi,
Klimatologi, dan Geofisika (STMKG) yang ada di bawah BMKG. Mengutip
informasi di laman PTB STMKG, pelaksanaan SKD di lingkungan STMKG akan
dilaksanakan sejak 7-20 Juni 2021. SKD akan diselenggarakan di 20 lokasi
berbeda di seluruh Indonesia. Untuk pengumuman jadwal di masing-masing
lokasi tes disebut baru akan diumumkan Selasa (1/6/2021). Sedangkan hasil
dari SKD nantinya akan diumumkan pada 25 Juni 2021.
Info jadwal disini : https://ptb.stin.ac.id
5. STIN
Kemudian untuk Sekolah Tinggi Intelejen Negara (STIN) sudah memulai
proses SKD sejak tanggal 31/5/2021. Informasi itu disampaikan melalui
laman PTB STIN. Sayangnya tidak disampaikan berapa lama SKD inj digelar.
Informasi di laman tersebut hanya menjelaskan seleksi ini dilakukan secara
seremtak di 14 kota.
Info lengkap disni : https://ptb.stin.ac.id
6. Politeknik SSN
Mengacu informasi resmi dari laman Politeknik Siber dan Sandi Negara
(SSN), pelaksanaan SKD untuk pendaftar sekolah kedinasan di bawah Badan
Siber dan Sandi Nasional ini akan dilaksanakan pada 2-18 Juni 2021 di 14
lokasi. Masing-masing lokasi memiliki jadwal yang berbeda-beda.
Info lengkap disni
: https://poltekssn.ac.id/
7. Poltekip dan Poltekim
Berdasarkan Pengumuman Nomor SEK.2.KP.02.04-17, SKD untuk calon taruna
dan taruni Poltekip dan Poltekim yang ada di bawah Kementerian Hukum dan
HAM (Kemenkumham) akan dilangsungkan pada 2-17 Juni 2021. Mulainya
pelaksanaan SKD di masing-masing provinsi akan berbeda. Begitu pula dengan
lama pelaksanaannya, tergantung dari banyak atau sedikitnya jumlah pelamar
yang akan mengikuti tes.
Info lengkap
disni: catar.kemenkumham.go.id
8. Sekolah Kedinasan di bawah Kemenhub
Pelaksanaan SKD untuk sekolah kedinasan yang ada di bawah Kementerian
Perhubungan (Kemenhub). Secara total, Kemenhub memiliki 18 sekolah
kedinasan yang membuka pendaftaran mahasiswa baru di tahun ini. Ke-18
sekolah tersebut meliputi sejumlah Politeknik Penerbangan, Politeknik
Pelayaran, Politeknik Ilmu Pelayaran, Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran,
Politeknik Transportasi Darat, Politeknik Transportasi Sungai Danau
Penyeberangan, Politeknik Keselamatan Transportasi Jalan, Politeknik
Perkeretaapian indonesia, dan Politeknik Transportasi Darat Indonesia.
Jadwal pelaksanaan Tes SKD SIPENCATAR 2021
Tes SKD untuk Sekolah Kedinasan Kementerian Perhubungan akan dimulai
pada tanggal 7 s.d 23 Juni 2021
Untuk informasi Waktu Tes, Sesi Tes, dan Lokasi Pelaksanaan Tes dapat
di cek melalui website resmi Sipencatar.dephub.go.id